klik dong

Cara merekam layar iPhone 7 dengan suara saat video Call

Cara merekam layar iPhone 7 dengan suara saat video Call - WhatsApp adalah aplikasi pesan atau messenger hebat dengan sejumlah fitur yang banyak disukai oleh pengguna diseluruh dunia termasuk fitur panggilan video (video call) dan audio. Saya menggunakan fitur ini setiap kali melakukan panggilan dan ini berfungsi dengan baik, murah dan lancar.

Tetapi ada satu fitur yang dihilangkan untuk sementara waktu dan itu adalah fitur Record Call atau rekaman panggilan. Tentu saja, fitur ini dihilangkan karena ada alasan utama yaitu tentang kekhawatiran pengawasan, penyadapan dan penyalahgunaan dengan fitur rekaman panggilan, tetapi kadang-kadang kita sangat membutuhkan fitur rekaman panggilan tersebut.

Jika Anda ingin merekam panggilan video call WhatsApp ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan dan ini juga tergantung pada smartphone yang Anda gunakan.

Cara Merekam Panggilan Suara WhatsApp di HP iPhone

Metode untuk merekam panggilan suara WhatsApp di iPhone memerlukan perangkat laptop Mac dan smartphone tambahan yang sudah terdapat akun WhatsApp, bisa berupa Android atau iPhone. Anda akan diminta untuk menjadikannya panggilan grup, bukan 1 on 1 untuk dapat merekam audio.

  1. Pertama, sambungkan iPhone ke Mac dengan kabel data.
  2. Sekarang, buka QuickTime di Mac Anda dan klik New Audio Recording dengan iPhone Anda sebagai sumbernya. Lalu tekan tombol Record.
  3. Menggunakan iPhone, lakukan panggilan WhatsApp ke ponsel kedua Anda. Setelah panggilan tersambung, tambahkan orang yang sebenarnya ingin Anda ajak bicara (menggunakan fitur panggilan grup).
  4. Lanjutkan dengan percakapan. Setelah selesai, hentikan perekaman di Quicktime dan simpan file di Mac Anda.
  5. Anda harus memastikan agar iPhone tetap terhubung ke Mac sepanjang percakapan. Memutuskan sambungan salah satu pengguna dalam panggilan grup akan menghentikan perekaman.


Cara Merekam Panggilan Video WhatsApp di HP iPhone

Orang yang memiliki iPhone yang bersistem operasi iOS 11 atau yang lebih tinggi dapat menggunakan perekam layar bawaan Apple untuk merekam panggilan video WhatsApp. Ikuti langkah-langkah di bawah sebagai berikut untuk melakukannya.


  1. Di iPhone Anda, pergilah ke Control Center di Pengaturan. Ketuk Customize Controls dan tambahkan Screen Recording ke daftar kontrol aktif.


  2. Sekarang, buka Control Center dan tekan lama tombol rekam untuk mulai merekam.
  3. Anda sekarang dapat melanjutkan panggilan video. Pastikan mikrofon diaktifkan dan volume panggilan Anda naikkan sehingga dapat merekam audio kedua belah pihak secara baik.
  4. Untuk mematikan rekaman layar, kamu dapat klik warna merah pada atas layar kamu lalu klik Stop Screen Recording. Untuk melihat hasil rekaman layar, kamu dapat temukan di folder video pada gallery ponsel kamu.

Itulah cara merekam video call WhatsApp di iPhone

0 Response to "Cara merekam layar iPhone 7 dengan suara saat video Call"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel