klik dong

Cara Melihat EXIF Foto Dari WhatsApp Dengan Mudah

Cara Melihat EXIF Foto Dari WhatsApp Dengan Mudah-Saat memotret sebuah obyek, sobat tidak hanya mendapatkan foto obyek saja melainkan segala informasi data baik dengan jenis kamera tertentu atau menggunakan smartphone.  Informasi yang tersimpan dalam foto, seperti tanggal pengambilan foto, lokasi foto diambil jika menggunakan GPS, merek kamera, setting camera, dan lainnya itu disebut exif foto.

Namun, foto yang telah tersebar di media sosial seperti Instagram, Facebook, WhatsApp, dan lainnya secara default telah menghilangkan metadata foto atau exif foto tersebut. Jika sobat bertanya bagaimana cara melihat exif foto dari WhatsApp, jawabannya tidak mudah untuk dilakukan karena foto tersebut sudah bukan file asli.lalu bagai mana cara melihatnya?

Cara Melihat EXIF Foto Dari WhatsApp Dengan Mudah

1. Menggunakan Exif Viewer Online

Cara melihat EXIF foto dari WhatsApp


Untuk cara menggunakan exif viewer online ini cukup mudah, Anda hanya perlu memilih foto yang ingin di cek lalu klik Show exif.

Dengan begitu, maka semua metadata dari foto yang semula tersembunyi akan muncul secara otomatis dengan data yang lengkap.


2. Menggunakan Exif Editor

Cara melihat EXIF foto dari WhatsApp


Jika Anda ingin menggunakan sofware atau sebuah aplikasi untuk melihat exif foto, maka Anda bisa gunakan photo exif editor.

Aplikasi ini tidak hanya untuk tempat edit foto saja, Anda bisa melakukan berbagai hal seperti mencari tahu kapan foto diambil, menghapus data exif, atau mengubah lokasi foto yang diambil.

Selain itu, Anda juga akan mendapatkan informasi yang cukup penting tentang kecepatan ISO/sensor, focalt length, mode pengukuran dan masih banyak lagi.

Berbagai fitur tersebut tentu akan sangat membantu Anda ketika ingin menganalisa data dari sebuah foto maupun video.


3. Melalui Sofware JPEGsnoop

Cara melihat EXIF foto dari WhatsApp


JPEGsnoop merupakan aplikasi yang berfungsi untuk mengamati sebuah foto secara detail seperti jenis kamera, format kompresi, dan lain sebagainya.

Kemampuan lain yang dimiliki aplikasi ini yaitu bisa mendeteksi atau mengetahui sebuah foto editan atau bukan.

Hal tersebut tentu sangat berguna, terlebih jika Anda ingin cek gambar hoax/palsu dengan foto yang benar-benar asli.

Sofware atau aplikasi ini tidak hanya bisa digunakan di laptop atau pc saja, melainkan bisa Anda instal di smartphone versi Android maupun iOS (iphone).


4. extensi chrome

Aplikasi ini bekerja di browser Chrome. Fungsi aplikasi Exif Viewer digunakan untuk melihat informasi dari data sebuah foto. Cocok bagi mereka yang suka fotographer dan melihat data foto orang lain.

Misalnya melihat setting camera dari sebuah foto. Dari jenis camera yang dipakai dari sebuah foto, tanggal pengambilan foto, setting di caamera, ISO, sampai ukuran milimeter lensa dalam pengambilan gambar, walau tidak disebutkan merek lensanya.

Seperti aplikasi Adobe Photoshop atau Lightroom dapat melihat data Exif dari sebuah foto. Perbedaan dengan Google Chrome Exift Viewer, data foto dilihat di browser computer.

  • Untuk menginstall aplikasi Chrome Exif Viewer tinggal di ambil via Google Webstore dari browser Chrome.
  • Dan pilih cari Exif Viewer
  • Ukuran file aplikasi ini sangat kecil hanya 14KB, dan Free tinggal di click seperti gambar dibawah, nantinya muncul pilihan Add.
  • Akan muncul daftar aplikasi yang sudah di install di Extension Google Chrome seperti dibawah. Pilih icon Exif Viewer. Nantinya aplikasi Exif Viewer akan muncul di depan browser Chrome.
  • Sebuah Windows akan muncul. Windows tersebut adalah aplikasi Exif Viewer.
  • Bagaimana membuka data sebuah foto, tinggal di click pada tanda bintang.
  • Akan muncul satu Windows, untuk membuka file JPG (Exif Viewer hanya dapat membuka data foto file JPG)

Aplikasi ini memudahkan bagi mereka yang ingin belajar fotografi. Bila melihat sebuah foto yang bagus, tinggal di download ke computer. Lalu pelajari setting dari pengambilan foto tersebut. Seperti setting pada camera, tanggal berapa diambil, tanggal berapa sebuah foto dirubah ke JPG, atau melirik lensa yang dipakai akan tampil di aplikasi Exif Viewer.

0 Response to "Cara Melihat EXIF Foto Dari WhatsApp Dengan Mudah"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel